Beranda TANGERANG HUB Pemkab Tangerang Kirimkan Relawan ke Riau, Membantu Warga Terdampak Karhutla

Pemkab Tangerang Kirimkan Relawan ke Riau, Membantu Warga Terdampak Karhutla

0
BERBAGI
Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar foto bersama relawan sebelum diberangkatkan ke Riau.

KEPALA DUA – Pemkab Tangerang membentuk tim relawan untuk membantu penanganan pasca kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang melanda Riau. Tim ini diambil dari unsur Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang, sebanyak 17 orang. Hari ini (kemarin) secara resmi dilepas keberangkatannya oleh Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar di Aula Kecamatan Kepala Dua, Senin (21/10). Para relawan ini ke Riau juga membawa bantuan logistik untuk para korban.

Zaki mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk kepeduliaan warga Kabupaten Tangerang terhadap saudara satu bangsa. Menurutnya, peristiwa karhutla yang melanda hutan di Sumatera menjadi sorotan publik baik di dalam maupun luar negeri. “Saya berharap kedatangan tim relawan dari Kabupaten Tangerang untuk saudara-saudara kita di Riau bisa meringankan beban mereka. Bantu mereka di sana dengan sepenuh hati. Sampaikan salam dan duka cita kami di Tangerang untuk saudara kami di Riau,” ungkap Zaki, Senin (21/10).

Zaki meminta tim relawan agar dapat menjaga kesehatan selama bekerja membantu warga pasca-karhutla di Riau. Ia menjelaskan, kondisi lingkungan masih menyulitkan walaupun karhutla sudah berhasil dipadamkan. Ia meminta, kondisi tersebut tidak mengendurkan semangat tim relawan terutama dalam hal koordinasi dengan aparat setempat. “Pasti menguras tenaga dan energi, dengan tenaga yang terbatas dan segala kondisi yang sulit di sana tentunya itu akan menyulitkan. Dibutuhkan semangat lebih dari relawan. Saya berpesan untuk selalu menjaga kesehatan,” tegasnya.

Selain menjaga kesehatan, Zaki berpesan, tim relawan untuk selalu berkomunikasi apa yang menjadi kebutuhan warga Riau. “Selalu koordinasikan dengan aparat di lokasi, dan selalu berikan informasi dan komunikasi. Selalu kompak. Mohon direkam dan catat untuk bantuan yang dibutuhkan di sana agar dikoordinasikan ke kita, agar kita bisa mempersiapkan,” ucap Zaki .

Senada, Ketua PMI Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja mengatakan, tim yang diberangkatkan terdiri dari petugas kesehatan dari Puskesmas Sepatan, pegawai Pemkab Tangerang, perwakilan Bank Bjb dan pengurus Ikatan Jurnalis TV Indonesia (IJTI). Soma mengungkapkan, relawan bertugas menjalankan misi kemanusiaan membantu para korban karhutla di Riau. Menurutnya, tim bekerja efektif mulai Senin 21 Oktober hingga kembali Minggu 27 Oktober. “Semoga apa yang kita harapkan dapat terwujud dengan baik. Serta apa yang kita laksanakan dapat membantu saudara kita yang sedang terkena musibah. Amin,” jelasnya Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tangerang. (mg-10)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here