Beranda OLAHRAGA Th io Sun Giok: Kangen Cetak Kiper Handal

Th io Sun Giok: Kangen Cetak Kiper Handal

0
BERBAGI

NAMA Thio Sun Giok mungkin tak begitu familiar di kalangan mantan pemain Persita maupun di anak didik yang dibinanya di SSB Salfas Soccer. Tapi kalau menyebut nama Kuyok, semua pasti kenal akan sosok mantan pelatih kiper Persita tersebut.

Saat ini Kuyok lebih dikenal sebagai sosok pelatih kiper usia dini. Walau sebenarnya menjadi pelatih usia dini telah dilakoni jauh sebelumnya. Pria kelahiran Tangerang ini telah menjadi pelatih kiper pemain muda saat dipercaya menangani Persita U-15 bersama Wiganda Saputra.

Secara bertahap Kuyok mampu memoles kiper muda menjadi kiper yang berprestasi di kancah sepakbola nasional. Tangan dinginnya mampu mengantar M. Ridwan (Semen Padang), Yogi Triana dan Reky Rahayu (Persita) berkiprah cukup lama di kompetisi kasta tertinggi Indonesia Super League (ISL) yang saat ini berubah nama menjadi Liga 1.

“Saya kangen untuk bisa mencetak kiper handal sepereti Ridwan, Yogi dan Reky. Di Tangerang khususnya Kabupaten Tangerang dan Persita banyak kiper yang punya  potensi menjadi kiper bagus, tapi banyak yang tak tertangani dengan baik,” ungkap pelatih kiper berpostur kecil tersebut.

Ya, diakui Kuyok tenaga pelatih kiper di Persita maupun Kabupaten Tangerang terbilang minim untuk mengasah pemain muda. Akibatnya banyak bakat kiper muda yang memilih berlatih di luar Tangerang dan Banten.

Namun seiring sukses pembinaan melalui Popnas Banten dan Persita U-17, Kuyok memiliki keyakinan bisa kembali mencetak kiper handal dari Kabupaten Tangerang dan Persita. “Apalagi sekarang ada kompetisi rutin Bupati Cup, saya lihat ada beberapa bakat yang muncul dari kompetisi ini,” ungkap Kuyok.

Hanya saja ia berharap, Persita bisa menjadi kawah penggodokan kemampuan kiper lokal Kabupaten Tangerang. “Saya mohon agar Persita memberikan jam terbang kepada kiper muda asli Kabupaten Tangerang,” harapnya. (apw)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here