Beranda TANGERANG HUB Korsleting Rumah Ludes Terbakar

Korsleting Rumah Ludes Terbakar

0
BERBAGI
JINAKKAN API: Petugas damkar dari DPKP Kota Tangsel berusaha memadamkan api yang membakar satu rumah di Jalan Masjid Darul Saadah RT 2/1 Cireundeu, Ciputat Timur, Selasa (19/5). FOTO: Miladi Ahmad/Tangerang Ekspres

CIPUTAT TIMUR-Diduga akibat hububangan arus pendek atau korsleting listrik, satu rumah di Jalan Masjid Darul Saadah RT 2/1 Cireundeu, Ciputat Timur, ludes terbakar, Selasa (19/5). Insiden ini terjadi sekitar pukul 04.40 WIB.

Rumah yang terbakar tersebut milik Rani (43) dan saat kejadian penghuninya tidak ada di rumah. Api diduga berasal dari arus pendek listrik di belakang rumah. Api dengan cepat merambat dan merambat bagian belakang rumah tetangga.

Api berhasil dipadamkan sebelum semakin membesar. Delapan unit mobil pemadam diterjunkan untuk padamkan api yang berada di bagian belakang rumah.

Saksi yang tak jauh dari lokasi, Nasrul mengatakan, sebelum api membesar ia sempat mendengar bunyi seperti suara petasan yang meledak. “Api diduga berasal dari korsleting listrik dan api membakar sejumlah benda di dalam rumah,” ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Selasa (19/5).

Nasrul menambahkan, saat terjadi kebakaran rumah tersebut kosong. Setelah mendengar seperti suara petasal, kemudian muncul asap hitam langsung membubung ke atas dan tidak alam api langsung melahap seisi rumah. Saat kebakaran ia baru saja selesai sahur.

“Saat kejadian yang punya rumah tidak ada di rumah dan melahap seisi rumah,” tambahnya.

Sementara itu, Wadanton Pleton Alpha pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tangsel Imam Muchid mengatakan, untuk menjinakan api dikerahkan 8 unit mobil damkar. “Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.00 WIB,” ujarnya.

Imam menambahkan, kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik dari salah satu peralatan elektronik yang ada.

“Akibat kebakaran ini pemilik mengalami kerugian sekitar Rp 500 juta. Hambatan yang kita alami saat memadamkan api adalah akses yang sempit yang menuju lokasi kebakaran,” ungkapnya. (bud)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here