Beranda TANGERANG HUB Golkar-PDIP Sama Kuat, PSI Bikin Kejutan

Golkar-PDIP Sama Kuat, PSI Bikin Kejutan

5506
1
BERBAGI

KOTA TANGSEL-Rekapitulasi suara tingkat kecamatan di Kota Tangsel masih berlangsung. Sejumlah tim pemenangan parpol sudah memiliki data hasil perolehan suara sementara. Sudah bisa membuat perkiraan perolehan kursi DPRD Kota Tangsel. Yang mengejutkan, Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Sebagai parpol pendatang baru, perolehan suarannya mampu menggusur partai lama.

Kemungkinan bisa memperoleh 3 kursi di DPRD. Golkar dan PDIP masih sama kuat. Seperti pada Pemilu 2014 lalu. Untuk perolehan suara, Golkar mendulang 15,83 persen, unggul tipis dari PDIP yang memperoleh 14,87 persen. Namun, untuk peroleh kursi di DPRD, kedua partai ini bakal mendapat jatah sama, 10 kursi.

Sementara Partai Gerindra berada di posisi ketiga di bawah PDIP mendapatkan 13,36 persen suara dan kemungkinan mendapat 7 kursi di DPRD. Tetapi, PKS akan mendapatkan lebih banyak kursi (8 kursi) meski jumlah suara total (12,98 persen) di bawah Gerindra. Ini karena, PKS menang banyak di dapil dengan jumlah penduduk yang banyak.

Demokrat diprediksi mendapat 5 kursi, PKB 3 kursi. Suara dan prediksi perolehan suara PSI memang tak sangka-sangka. Partai baru tersebut diperkirakan mendapatkan 3 kursi sama seperti PKB. Namun, PSI mampu mengalakan dua partai lama, PAN, PPP, Hanura dan Nasdem. PAN dan Hanura diperkirakan hanya mendapat 2 kursi, PPP bisa jadi tidak mendapatkan kursi. Prediksi dan jumlah suara yang dikumpulkan Tangerang Ekspres dari sejumlah tim parpol, bukan hasil resmi. Tetapi, hanya menjadi gambaran parpol mana yang bakal menghuni DPRD Kota Tangsel. Hasil resmi menunggu rekapitulasi KPU Kota Tangerang.

Divisi Teknis pada KPU Kota Tangsel Achmad Mudjahid Zein mengatakan proses penghitungan manual masih berlangsung ditingkat PPK. “Hasil resmi nanti, kalau rekap di PPK selesai akan diplenokan KPU,” jelasnya. (bud)

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here