Beranda TANGERANG HUB Dampak Corona, Eskpor Impor Turun

Dampak Corona, Eskpor Impor Turun

0
BERBAGI
MENURUN: Dampak adanya virus corona pergerakan barang ekspor dan impor di Kargo Bandara Soekarno-Hatta menurun hingga 2.000 ton. Tampak armada ekspedisi lalu-lalang di kawasan kargo. FOTO: Randy/Tangerang Ekspres

TANGERANG – Dampak Virus Corona, pergerakan ekspor dan impor di Kargo Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) turun 2.000 ton. Tetapi, hal tersebut tidak ada larangan ekspor dan impor terkecuali hewan hidup izin dari Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Senior Manager of Branch Communications and Legal Bandara Soetta Febri Toga Simatupang mengatakan, bongkar muat barang selama ini berlangsung normal. Walaupun sempat ramai, masalah virus corona tidak membuat peregerakan ekspor dan impor berhenti.

“Penurunan  jumlah itu tak hanya dari dan menuju Tiongkok. Namun, dari negara lainnya. Tetapi, sampai saat ini masih terus berjalan dan tidak ada yang berhenti walaupun ada penurunan,”ujarnya kepada Tangerang Ekspres di Bandara Soetta, Selasa (11/2).

Ia menjelaskan, periode Januari 2020 jumlah ekspor impor menurun sebesar 8 persen dibanding tahun 2019. Pada tahun 2019, tercatat 29.000 ton. Sedangkan, Januari 2020 menurun 2.000 ton.

“Untuk bulan Februari, PT Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno-Hatta saat ini masih melakukan pendataan. Yang jelas di awal tahun ini dan ditambah adanya virus corona, pergerakan ekspor dan impor menurun hingga 2.000 ton berdasarkan data yang kami miliki,”paparnya.

Febri menambahkan, penurunan itu untuk seluruh jenis barang komoditi. Aktifitas ekspor impor barang ataupun makanan serta minuman masih diperbolehkan. Namun, untuk impor hewan hidup dari Tiongkok yang dilarang itu harus ada izin.

“Selama ini, pengawasan ketat terus diberlakukan kepada barang yang masuk. Pengawasan itu melibatkan Balai Karantina dan Kantor Kesehatan Pelabuhan, hal itu sebagai langkah antisipasi masuknya penyebaran Virus Corona melalui makanan, minuman atau barang kiriman lainnya,”ungkapnya. (rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here